Beberapa jenis Buah Yang Mengandung Asam Folat

Bagi wanita hamil sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung Vitamin B9 atau Asam Folat. Manfaat Asam Folat bagi ibu hamil yaitu untuk membantu perkembangan otak janin dan mencegah bayi lahir dalam keadaan cacat. Setiap hari setidaknya 600 mcg dikonsumsi oleh ibu hamil.


Bagi ibu yang sedang menyusui, setidaknya mengkonsumsi Asam Folat 500 mcg setiap harinya.  Bagi remaja dan dewasa membutuhkan setidaknya 400 mcg setiap hari. Balita membutuhkan Asam Folat 150 mcg per hari, anak usia 4-8 tahun membutuhkan asupan Asam Folat 200 mcg, dan anak usia 9-13 tahun membutuhkan Asam Folat 300 mcg.

Kekurangan Asam Folat dapat mengakibatkan beberapa penyakit seperti Anemia, sariawan, diare dan resiko bayi lahir cacat. Dibawah ini adalah buah-buahan  yang mengandung Asam Folat atau Vitamin B9.

1. Kandungan Asam Folat Pada Jeruk
Buah jeruk terkenal dengan rasa asam yang tinggi, dibalik asamnya itu terdapat kandungan Asam Folat setidaknya 50 mcg. Dengan mengkonsumsi 1 buah jeruk anda sudah mendapat kurang lebih 50 mcg Vitamin B9

2. Kandungan Asam Folat Pada Alpukat
Jika kita sering mengkonsumsi jus alpukat, maka kita akan mendapat asupakan Asam Folat kurang lebih 90 mcg, buah alpukat lebih tinggi kandungan asam folat nya dibandingkan dengan buah jeruk. Selain Asam Folat, buah alpukat juga mengandung asam lemak dan Vitamin K yang diperlukan oleh tubuh.

3. Kandungan Asam Folat Pada Pepaya
Buah Pepaya sering kita jumpai, beberapa jenis pepaya tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Dalam 1 buah pepaya memiliki kandungan kurang lebih 115 mcg Asam Folat. Maka dari itu, sering-seringlah mengkonsumsi buah pepaya agar tubuh kita tidak kekurangan Asam Folat yang akan menimbulkan berbagai macam penyakit.

4. Kandungan Asam Folat Pada Buah Strawberry
Buah Strawberry merupakan buah yang asam dan lebih asam dari buah jeruk. Jika anda mengkonsumsi jus strawberry setidaknya 1 gelas, maka anda akan mendapatkan asupan asam folat sekitar 25 mcg.

5. Kandungan Asam Folat Pada Buah Pisang
Buah Pisang di Indonesia banyak ragam dan jenisnya, seperti kita ketahui bersama buah pisang bermanfaat dan berkasiat untuk kesehatan. Beberapa Vitamin dan zat penting yang diperlukan oleh tubuh terdapat pada buah yang satu ini. 1 Buah pisang matang mengandung setidaknya 24 mcg Asam Folat. Jika mengkonsumsi buah pisang lebih dari 1 buah, maka tubuh kita akan mendapatkan berkali-kali lipat Vitamin B9 bagi tubuh.

Selain buah-buahan, asam folat atau sering juga disebut Vitamin B9 terdapat pada sayuran dan kacang-kacangan seperti bayam, brokoli, kacang hijau, kacang almond, biji bunga matahari, labu, wortel, seledri, kembang kol, jagung, kentang dsb.