Membuat Masker Alami Untuk Wajah Agar Lebih Putih

Membuat Masker Alami Untuk Wajah Agar Lebih Putih - Penampilan menarik dengan wajah bersih dan putih merupakan dambaan seorang wanita dan pria pada umumnya. Memiliki wajah yang putih membuat aura kita semakin mempesona dan terlihat anggun. Kita tahu sekarang ini banyak kosmetik dari berbagai bahan kimia yang dijual disekitar kita. Namun efek dari bahan kimia tersebut sangat berbahaya jika dipakai terus menerus.

Membuat Masker Alami Untuk Wajah Agar Lebih Putih

Ada beberapa metode untuk membuat wajah menjadi tampak putih. Salah satunya adalah dengan membuat masker wajah dengan bahan alami. membuat wajah putih itu mudah, asalkan kita rajin melakukannya dengan benar dan teratur. Berikut ini adalah cara memutihkan kulit wajah dengan menggunakan masker alami.

1. Membuat Masker Wajah Berbahan Buah Tomat

Mungkin sebagian orang beranggapan bahwa Vitamin E mendominasi untuk memelihara kulit, akan tetapi anda perlu tahu bahwa Vitamin C juga dapat bermanfaat untuk melindungi kesahatan kulit dan menjaga kelembaban sehingga kulit nampak bersinar. Buah tomat sendiri mengandung banyak Vitamin C yang bermanfaat sebagai nutrisi kulit wajah. Untuk membuat masker berbahan tomat, caranya adalah parut tomat segar dan dicampur dengan air jeruk nipis, lalu oleskan pada wajah anda kemudian setelah 30 menit bilas dengan mengunakan air hingga bersih.

2. Membuat Masker Wajah Berbahan Putih Telur dan Jeruk Nipis

Perlu anda ketahui putih telur memiliki nutrisi yang sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit wajah terutama untuk mengencangkan kulit wajah dan membuat wajah menjadi tampak kencang. Cara membuat masker dengan menggunakan putih telur adalah sebagai berikut. Ambil telur dan pisahkan kuningnya, kemudian putih telur kita ambil dan campurkan dengan air jeruk nipis dan aduk hingga rata. Oleskan pada wajah anda dan tunggu sampai 20 menit setelah itu bilas hingga bersih.

3. Membuat Masker Wajah Berbahan Susu
Susu terdapat berbagai macam Vitamin dan zat yang berguna untuk mencerahkan wajah. Anda dapat membuat scrub atau masker berbahan dasar susu, caranya dengan membuat adonan kental berbahan susu dan oleskan pada wajah anda sampai merata lalu setalah 15 menit bilas dengan air. Masker susu ini bermanfaat untuk menghilangkan flek hitam pada wajah secara bertahap.

Langkah-langkah diatas adalah cara membuat masker untuk memutihkan wajah secara alami, bahan-bahan yang digunakan juga sangat gampang diperoleh. Kita juga dapat membuatnya sendiri tanpa harus pergi kesalon atau spa. Sekian tips dari kami, mudah-mudahan bermanfaat bagi anda semua