Jurus Ampuh Cara Menghilangkan Bau Mulut Secara Alami

Jurus Ampuh Cara Menghilangkan Bau Mulut Secara Alami. Beberapa hal yang perlu diperhatikan jika kita sedang melakukan bincang-bincang adalah mengenai bau mulut. Bau mulut disaat kita sedang berbicara dengan orang lain maka tentu akan mengganggu. Kebersihan diarea mulut sangatlah penting, sebab ketika kita tidak menjaga kebersihan maka akan timbul bakteri dan akhirnya akan menimbulkan bau mulut yang tidak sedap. Beberapa hal yang memicu terjadinya bau mulut sangat bermacam-macam, seperti sering merokok, jarang membersihkan area gigi seperti gosok gigi, makan makanan yang memicu bau yang tidak sedap seperti jengkol dan pete, gangguan pada gigi seperti gigi berlubang dan masih banyak lagi.

Jurus Ampuh Cara Menghilangkan Bau Mulut Secara Alami

Namun kita dapat mencegah agar bau mulut tidak terjadi, seperti gosok gigi yang teratur, makan makanan yang tidak menimbulkan bau tidak sedap, minum setelah bangun pagi, dan sering membersihkan gigi secara teratur. Untuk lebih jelasnya cara mengatasi bau mulut secara alami anda bisa baca tips berikut ini:

Rajin Mengkonsumsi Jeruk dan Nanas
Buah jeruk dan nanas mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk menghilangkan bau mulut. Anda bisa membuat jus jeruk atau jus nanas dan diminum sebelum beranjak tidur. dan pada pagi harinya, minum segelas air putih agar kotoran pada mulut hilang.

Rajin Mengkonsumsi Buah-buahan segar
Konsumsilah buah-buahan segar seperti jeruk, nanas, semangka pisang, apel dan buah-buahan lain yang mengandung Vitamin C tinggi. Beberapa buah yang mengandung antioksidan tinggi serta vitamin C dapat menghilangkan bau mulut yang tidak sedap.

Berhenti Merokok
Bagi anda pecinta rokok mungkin terasa berat ketika akan berhenti merokok, namun merokok memang sangat berpengaruh sekali terhadap timbulnya bau mulut yang tidak sedap. Anda bisa menggantikan rokok dengan menggunakan permen mint atau permen karet.\

Rajin Membersihkan Gigi Secara Teratur
Menggosok gigi setelah makan besar dapat menyehatkan gigi dan juga mulut, setelah kita makan pagi, siang atau malam hari sebaiknya bersihkan gigi anda dengan menggosok gigi atau berkumur.

Minum Air Putih Secara teratur
jarang minum air putih juga bisa menyebabkan bau mulut. Mulut yang kering dan jarang terkena air dapat menyebabkan timbulnya bau mulut. Minumlah air putih seperti setelah bangun pagi, setelah sarapan atau akan beranjak tidur.

Demikianlah jurus ampuh cara menghilangkan bau mulut dengan cara alami. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda semua. Selamat Mencoba!