Manfaat Minum Kopi Bagi Kesehatan

Manfaat Minum Kopi Bagi Kesehatan - Minum kopi disaat pagi memang sangat nikmat, selain pagi hari, malam hari juga sangat mengasyikan apalagi dengan melakukan rutinitas didepan tv atau monitor komputer. Jika anda pecinta minum kpi, kabar gembira bagi anda karena menurut penelitian para ahli, minum kopi membantu menurunkan resiko terkena diabetes tipe 2

Manfaat Minum Kopi Bagi Kesehatan

Beberapa penelitian dilakukan dengan sekitar 1300 orang dewasa di Athena, setelah itu di cek darah untuk mengecek stres oksidatif dan peradangan. Setelah 10 tahun kemudian, penelitian kembali di cek terhadap orang-orang tersebut yang sebelumnya sudah dicek darahnya, ditemukan 13 persen pria dan 12 persen wanita menderita diabetes. Mereka adalah responden yang tidak rutin minum kopi.

Menurut para ahli, 54% orang yang senang minum kopi 1,5 cangkir per hari lebih kecil resiko terkena diabetes tipe 2 bahkan terdapat riwayat keturunan sekalipun. Perlu kita ketahui, bahwa biji kopi yang dibuat untuk minuman kopi mengandung antioksidan alami yang dapat menurunkan peradangan. Orang yang setiap harinya minum kopi, akan lebih rendah mengalami inflamasi atau peradangan.
Para peneliti masih melanjutkan penelitiannya tentang manfaat kopi bagi tubuh, kandungan antioksidan pada kopi memang sangat bermanfaat. sebelumnya penelitian tahun 2012 menemukan bahwa orang yang minum empat atau lebih cangkir kopi per hari, 50 persen lebih rendah risiko terkena diabetes. Alasan lain kopi baik untuk kesehatan, yaitu dapat menurunkan stres, bahkan menurunkan risiko disfungsi ereksi.(sumber:kompas health)